Foto: Istimewa
Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Diah Natalisa meninjau kesiapan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Senin (04/01). Sebanyak 148 jenis layanan, mulai dari layanan dari OPD Kota Samarinda, kementerian/lembaga, BUMN/BUMD, hingga swasta siap memberikan layanan kepada masyarakat Samarinda di MPP Ibukota Kalimantan Timur itu. Menurut rencana, peresmian MPP Samarinda akan dilakukan dalam waktu dekat, setelah selesai proses perbaikan dan penambahan fasilitas. Dalam kesempatan itu, Diah didampingi oleh Asisten Deputi Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Pelayanan Publik Wilayah II, Jeffrey Erlan Muller. Turut hadir dalam kesempatan itu, Walikota Samarinda H. Syaharie Ja’ang, Kepala Dinas PTSP Kota Samarinda, H. Akhmad Maulana, dan sejumlah jajarannya.