Foto: istimewa
Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Diah Natalisa melakukan kunjungan kerja ke Kantor Walikota Chicago, Rabu (10/10). Ada tiga jenis layanan yang disasar Diah bersama Staf Ahli Kementerian PANRB bidang Politik dan Hukum Tin Zuraida, serta Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Pengelolaan Sistem Informasi Pelayanan Publik Kementerian PANRB Muhammad Imanuddin, yakni Neighborhood Opportunity Fund (NOF), layanan Chicago 311, dan Cook Country.
NOF adalah model kemitraan yang memungkinkan perusahaan besar untuk memperluas lini bisnis mereka dengan meningkatkan kontribusi mereka kepada komunitas UKM di lingkungan pinggiran kota. Diah mengatakan bahwa insiatif tersebut dapat diadopsi oleh Indonesia untuk meningkatkan ekonomi kota dan kabupaten. Adapun layanan Chicago 311, yakni call center terpadu satu atap untuk setiap pengajuan keluhan dan permohonan layanan publik dengan Kantor Walikota Chicago. Indonesia juga memiliki layanan ini, yakni Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR!). Sedangkan Cook Country merupakan sistem layanan e-publik mutakhir, semua masalah terkait pajak dapat diselesaikan secara online. Selain kedua pejabat dari Kementerian PANRB, hadir dalam acara tersebut Konsul Jenderal RI Chicago selaku Deputy of Staff for Neighborhood Economic Development Aarti A. Kotak, Direktur Chicago 311 Audrey Mathew, Cook Country Treasurer Maria Papas.