Foto : ndy/HUMAS MENPANRB
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melakukan Rapat Kerja Pengembangan Sistem Informasi Pelayanan Publik (SIPP) dan Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik (SP4N-LAPOR!) di Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Kamis, (21/03). Raker yang membahas pengembangan dan roadmap untuk SIPP untuk tahun 2020 -2024 ini dibuka oleh Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Pengelolaan Sistem Informasi Pelayanan Publik Muhammad Imanuddin. Peserta Raker terdiri dari pejabat dari 15 instansi pemerintah yang dinilai baik dalam pengelolaan SIPP, diantaranya Kementerian Keuangan, Kementerian Sosial, Kementerian ATR BPN, Kepolisian Republik Indonesia, BNP2TKI, Perpusnas, Provinsi Jawa Barat, Provinsi Jawa Timur, Provinsi Banten, Kabupaten Madiun, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Batang Hari, Kota Tangerang, Kota Madiun dan Kota Pekalongan. Selain itu, ada 10 instansi pemerintah pemenang kompetisi pengelolaan pengaduan pelayanan publik tahun 2018 diantaranya, Kementerian Ristekdikti, Badan POM, BPJS Kesehatan, Provinsi Jawa Tengah, Provinsi DIY, Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Banyuwangi, Kota Semarang, Kota Cirebon dan Kota Bandung.