Pin It

20170817 Upacara

Menteri Asman menjadi inspektur upacara peringatan HUT RI ke-72 di Kementerian PANRB, Kamis (17/08).

JAKARTA – Memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melaksanakan upacara bendera di lapangan Kementerian PANRB, Kamis (17/08).

Upacara bendera pagi ini diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai Kementerian PANRB. Bertindak sebagai inspektur upacara, Menteri Asman mengatakan sebagai bangsa Indonesia kita wajib bangga, karena kemerdekaan yang dinikmati saat ini tidak diraih secara mudah.

Tidak semua negara memperoleh kemerdekaan seperti Indonesia. maka dari itu kita harus bangga, perjalanan sejarah perjuangan bangsa menuju kemerdekaan ini membutuhkan pengorbanan jiwa, raga dan harta yang tidak sedikit selama kurang lebih 350 tahun dalam masa penjajahan, papar Asman.

Mengangkat tema “Indonesia Kerja Bersama”, perwujudan cita-cita kemerdekaan harus dilakukan melalui kolaborasi dari segenap komponen bangsa. “Kita tidak dapat bersaing dengan bangsa-bangsa lain jika bekerja sendiri-sendiri. Sudah saatnya kita kesampingkan perbedaan-perbedaan dan memiliki visi yang sama dalam mengatasi berbagai tantangan dan ancaman yang ada,” imbuhnya lagi.

Selama kurun waktu 72 tahun mengisi era kemerdekaan ini, belum semua cita-cita proklamasi Indonesia dapat terwujud. Tantangan zaman yang dihadapi oleh para pejuang kemerdekaan, khususnya generasi founding fathers sangat jauh berbeda dengan kondisi yang kita hadapi sekarang.

“Perjuangan hari ini tidak lagi harus menggunakan senjata dan orasi-orasi untuk membakar semangat kebangsaan, namun harus terencana secara komprehensif, kolaboratif dan inovatif agar dapat mencapai target-target outcome dan output secara efisien dan efektif,” tegas Asman dalam sambutannya.

Selain itu, Menteri Asman juga mengajak seluruh pejabat dan pegawai untuk mampu bekerjasama khususnya dalam tugas dan fungsi kita sebagai perumus kebijakan dan sekaligus sebagai penggerak utama reformasi birokrasi.

“Sudah saatnya bagi kita, Kementerian PANRB untuk terus meningkatkan semangat bekerjasama antara unit-unit kerja maupun kolaborasi antar individu guna bersinergi menjadi kerja nyata yang berorientasi pada hasil nyata di masyarakat,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Asman juga turut memberikan penghargaan kepada pegawai teladan di lingkungan Kementerian PANRB dan Satya Lencana Karya Satya. (twi/HUMAS MENPANRB).

 

Daftar Penerima Tanda Kehormatan Satyalencana Karya Satya :

1. Ir. Hastori, MAFIS

2. Ir. Bambang Dayanto Sumarsono, M.P.A

3. Ngalimun,S.Sos,M.M

4. Drs. Eko Widjanarko,M.M.A

5. Raka Pamungkas,Ak

6. Sri Utami

7. Dwi Yanti Woro Priastuti

8. Jhony Pristiwanto,S.Sos

9. Rr. Setiasih Dwi Wahyuni, S.IP

10. Akik Dwi Suharti Rudolfus, Ak

11. Laode Muhamad Rachadian Rere, Ak

12. Baedoni

13. Danang Wishnu Broto,S.E

14. Warni

15. Drs. Herman Suryatman, M.Si

16. Adrinal, S.E

17. Dunianto,S.T

18. Gunawan,AMd.

19. Herry Setyo Dwi Jatmiko, SAP

20. Muhammad Effendi Yusuf, SAP

21. Sri Handriyani

22. Fimansyah,S.ST

23. Rogo Pamungkas,S.E

24. Taufiq Hidayanto Setiawan, S.E

25. Sapardi, S.Kom

 

Daftar Pegawai Teladan Kementerian PANRB Tahun 2017 :

1. Agus Listiyanto (Kepala Bidang Asesmen dan Penyiapan Koordinasi Kelembagaan dan Tata Laksana Kemaritiman – Kedeputian Kelembagaan dan Tata Laksana)

2. Fika Zaviera Remalia (Analis Pelayanan – Kedeputian Pelayanan Publik)

3. Ummu Nur Hanifah (Analis Evaluasi dan Pelaporan – Kedeputian RB Kunwas)