Pin It

20160713 krb seputar

BOGOR - Menjelang dihelatnya Festival Buah dan Bunga Nusantara pada November 2016 mendatang, Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bogor berencana menyelesaikan proses pembangunan pedestrian di seputaran Kebun Raya Bogor.

“Kawasan pedestrian sekitar Kebun Raya Bogor akan menyediakan sarana pejalan kaki, olahraga, dan track sepeda,” ucap Kepala Bidang Pembangunan Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bogor Nana Yudiana,  Selasa (12/7).

Pembangunan pedestrian sekitar Kebun Raya Bogor rencananya akan dimulai pada pertengahan Juli 2016 yang pengerjaannya dilakukan oleh empat tim. Keempat tim tersebut masih dibawah pengawasan satu pekerja proyek.

Anggaran yang dialokasikan dalam pembangunan pedestrian ini sebesar Rp 33 miliar. “Anggaran tersebut tidak hanya digunakan untuk pembangunan pedestrian, namun juga  dialokasikan untuk pelebaran jembatan otista, saluran air, overlay, dan betonisasi,” jelas Sultodi Mahbub, Kepala Seksi Pembangunan Wilayah II.

Saat ini lebar pedestrian di lokasi tersebut kurang lebih satu meter. “Pembangunan pedestrian selanjutnya akan memakan badan jalan selebar 1,8 hingga 2 meter, sehingga total pedestrian menjadi kurang lebih tiga meter,” jelas Sultodi.

Untuk melancarkan proyek tersebut, saat ini proses pelelangan sudah masuk tahap evaluasi. Menurut Sultodi proses pelelangan membutuhkan waktu kurang lebih 25 hari sehingga proyek pengerjaan pembangunan pedestrian bisa dimulai pada pertengahan Juli 2016. (humas bogor/swd)