Pin It

20170924 Mandiri Tjanting Funday 4

Menteri Asman Abnur mengangkat bendera start pada acara Mandiri Tjanting Funday, di Kota Tangerang Selatan, Minggu (24/09)

 

TANGERANG - Meningkatnya produktivitas dapat dimulai dari pola hidup sehat, salah satunya dengan rutin berolahraga. Demikian disampaikan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dalam acara Mandiri Tjanting Funday, di Kota Tangerang Selatan, Minggu (24/09).

Menurutnya manfaat dari berolahraga cukup banyak, diantaranya meningkatnya produktivitas baik dalam pekerjaan maupun kehidupan sehari hari, kemudian tingkat harapan hidup semakin lebih baik, hal lain yang dirasakan manfaatnya yaitu dengan berkurangnya jumlah masyarakat yang sakit.

“Tentunya banyak manfaat yang dirasakan dengan rutin berolahraga, seperti masyarakat yang sakit dapat berkurang, sehingga beban BPJS pun semakin berkurang pula,” katanya disela sela jalan santai.

Sebagai orang yang bertugas membidangi Aparatur Sipil Negra (ASN), Menteri Asman menyampaikan olahraha yang rutin dapat berdampak positif pada produktivitas yang semakin menjngkat serta menciptakan inovasi dalam pekerjaan ASN sebagai pelayanan masyarakat.

Event Tjanting Funday yang diinisiasi oleh Bank Mandiri merupakan rangkaian kegiatan dalam peringatan hari batik nasional yang diperingati setiap tanggal 3 oktober. Dalam kegiatan lari tersebut diikuti oleh sekitar 3000 peserta yang dibagi atas kelas 5 km dan 10 km.

Lebih lanjut dirinya berharap dengan momentum peringatan hari batik nasional, masyarakat Indonesia dapat lebih menjaga serta melestarikan budaya menggunakan batik. Ia pun ingin kedepan para ASN dapat menggunakan pakaian batik di moment tertentu dan hari hari besar negara, untuk menunjukan identitas bangsa.

“Jangan sampai ketika warisan seperti batik diklaim negara lain, baru kita berbondong bondong mengakui, harusnya kita melestarikan dengan cara menggunakan batik tersebut sebagai identitas bangsa,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut Menteri Asman mengikuti funwalk dengan didampingi Direktur Wholesale Banking Bank Mandiri Royke Tumilaar, Staf Ahli Menteri Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah Shadiq Pasadigoe, serta Staf Khusus Menteri Bidang Komunikasi Indra Gobel. (byu/HUMASMENPNRB)