JAKARTA - Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan (RBKunwas) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) M. Yusuf Ateh berinisiatif menggandeng ACT (Aksi Cepat Tanggap) untuk menyalurkan bantuan yang sudah digalakkan sejak beberapa hari lalu. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap saudara-saudara yang tertimpa musibah di Lombok.
Seperti diketahui sebelumnya, tanah air kita dilanda duka atas kejadian gempa yang menimpa Lombok Provinsi Nusa Tenggara Barat. Ratusan korban jiwa dan kerugian material yang sangat besar, memberikan duka mendalam bagi saudara kita di sana.
M. Yusuf Ateh menyerahkan bantuan berupa uang sebesar Rp 50 juta dan bantuan lainnya seperti kebutuhan sandang untuk kebutuhan korban gempa kepada ACT. Ia mengatakan bahwa bantuan yang diberikan diharapkan mampu membantu mengangkat beban saudara-saudara di Lombok.
"Semoga apa yang kita berikan setidaknya mampu meringankan teman dan saudara kita di sana. Jumlahnya memang tidak besar, tapi kepedulian ini yang paling penting," ungkapnya.
Sementara relawan ACT, Tatang, mengapresiasi langkah dan respon yang diberikan oleh Deputi RB Kunwas. Menurutnya, bantuan yang diberikan tersebut akan sangat bermanfaat bagi para korban. (ris/HUMAS MENPANRB)