Pin It

IMG 0964

 

GORONTALO - Peningkatan kualitas pelayanan publik di dalam fasilitas kesehatan seperti Rumah Sakit, tidak hanya dari sisi pelayanan ataupun fasilitas alat kesehatannya saja, namun juga harus diiringi dengan rasa kenyamanan pasien saat berada dalam fasilitas tersebut.

Dalam kunjungannya ke RSU MM Dunda Gorontalo, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Asman Abnur sedikit prihatin melihat penghijauan lingkungan rumah sakit ini. Menurutnya, banyak tempat yang bisa dimanfaatkan untuk ditanami tanaman agar terlihat hijau dan sejuk.

'Ini bisa ditanami tanaman pak. Sayang walaupun ruangnya terbatas tapi ini bisa dimanfaatkan untuk ruang hijau," ujar Menteri kepada Bupati Gorontalo saat di RSU MM Gorontalo, Selasa (25/04).

MenPANRB sangat fokus terhadap akselarasi kualitas pelayanan publik . Menurutnya, dengan konsep go green serta dengan fasilitas ramah lingkungan, RS dapat meningkatkan rasa kenyamanan bagi para pengunjung serta pasien yang sedang dirawat.

Menteri Asman juga melihat cat tembok banyak yang mengelupas. Dirinya menyarankan agar dicat ulang sehingga terlihat lebih bersih.

Saat tiba, Menteri langsung meminta diantarkan ke ruang rawat inap kelas 3. Sesampainya disana, dirasakan kamar yang berhawa panas karena AC mati. Menteri meminta untuk segera memperbaiki agar pasien tidak kepanasan, karena lebih dari 6 pasien berada di satu ruangan tersebut.

Untuk itu Menteria Asman minta agar pihak RS lebih fokus dalam memperhatikan seluruh aspek fasilitas RS. "Kenyamanan merupakan hak pasien dan masyarakat yang menggunakan faskes. Pihak RS harus perhatikan agar pelayanan publik yang baik dapat dirasakan oleh masyarakat" tegas MenPANRB.(rr/arl/HUMAS MENPANRB)