Foto: ald/HUMAS MENPANRB
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menggelar apel pagi, Senin (24/10). Apel ini dipimpin oleh Staf Ahli Bidang Budaya Kerja Kementeria PANRB Abdul Hakim. Dalam kesempatan tersebut, Staf Ahli Hakim menyampaikan bahwa saat ini Kementerian PANRB memiliki tujuh program prioritas. Program tersebut juga sudah disampaikan Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas kepada Presiden RI Joko Widodo.
Ketujuh program tersebut yaitu pemangkasan proses bisnis layanan kepegawaian, penerapan reformasi birokrasi tematik, transformasi profesionalisme ASN berbasis digital, akselerasi pembentukan Mal Pelayanan Publik (MPP) dan MPP digital di seluruh Indonesia, penguatan Sistem Pemerintahan Berbasiskan Elektronik (SPBE), percepatan penyusunan kebijakan kelembagaan tata kelola ASN menuju IKN Nusantara dan daerah otonomi baru Papua, transformasi sistem pendidikan ASN mendukung percepatan sistem reformasi birokrasi tematik.
Apel pagi yang diselenggarakan secara hibrida ini dihadiri secara fisik oleh para Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Madya dan Pratama Kementerian PANRB. Sedangkan para pegawai Kementerian PANRB mengikuti apel pagi secara virtual.