Foto: rum/HUMAS MENPANRB
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melalui unit kerja Deputi Bidang Pelayanan Publik menggelar Bimbingan Teknis (bimtek) Mal Pelayanan Publik (MPP) Digital bagi daerah yang belum aktif di Jakarta, Senin (06/05). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi pengelolaan pada daerah yang masih belum aktif dalam menerapkan MPP Digital.
Acara dibuka oleh Asisten Deputi Transformasi Digital Pelayanan Publik Kementerian PANRB Yanuar Ahmad. Yanuar berharap bimbingan teknis ini dapat meningkatkan kompetensi pengelola MPP Digital di berbagai daerah.
Hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan dari Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan perwakilan dari Dinas Kesehatan dari 24 kabupaten/kota yang diundang.