Foto : istimewa
Delegasi Republik Indonesia (DELRI) melakukan kunjungan ke KBRI Madrid, Spanyol, Senin (25/06). Delegasi tiba di Madrid setelah sebelumnya menerima penghargaan United Nation Public Service Tahun 2018 di Kota Marrakesh, Maroko. Delegasi terdiri dari 17 orang dan berasal dari berbagai institusi yang terlibat aktif dalam mendukung pengembangan inovasi pelayanan publik. DELRI terdiri dari Deputi Bidang Kelembagaan dan Tata Laksana Kementerian PANRB Rini Widyantini, Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB Diah Natalisa, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Teluk Bintuni, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Timur, Direktur RSUD dr. Iskak, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tulungagung, dan Rektor Universitas Gunadarma.
Dalam pertemuan tersebut, Rini Widyantini menyampaikan tujuan dari kunjungan ke Spanyol yakni keinginan untuk dapat belajar dari pengalaman Pemerintah Spanyol dalam melakukan reformasi birokrasi dan pemanfaatan teknologi dalam pemberian pelayanan publik. Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Kabupaten Teluk Bintuni juga berbagi tentang keberhasilan inovasi sistem EDAT dalam memerangi malaria dan memenangkan UNPSA 2018. Dalam kesempatan tersebut, Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB Diah Natalisa, menyerahkan kenang-kenangan dari Kementerian PANRB dan buku TOP 40.