Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mengadakan seminar Bakohumas di Jakarta, Rabu (09/08). Seminar kali ini mengambil tema Kita Tingkatkan Kompetensi, Kualifikasi dan Kinerja ASN untuk Pelayanan Publik yang Lebih Baik. Dalam kesempatan ini, menghadirkan empat narasumber yakni Deputi pelayanan Publik Diah Natalisa, Deputi SDM Aparatur yang diwakili Sekretaris Deputi Bidang SDM Aparatur Aba Subagja, Ketua KPI Yuliandrie Darwis, dan Deputi Komunikasi Politik dan Desimenasi Informasi Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Eko Sulistyo.
Diah Natalisa memaparkan mengenai Rencana Aksi Gerakan Indonesia Melayani serta Penyempurnaan Standar Pelayanan dan Sistem Pelayanan yang Inovatif, Sekretaris Deputi Bidang SDM Aparatur Aba Subagja memberikan materi tentang Peningkatkan Kapasitas SDM Aparatur dalam rangka Gerakan Indonesia Melayani, Ketua KPI memaparkan mengenai Pendayagunaan Lembaga Penyiaran untuk Kampanye Gerakan Indonesia Melayani, serta Eko Sulistyo memberikan penjelasan mengenai Strategi dan Sinergi Kampanye Gerakan Indonesia Melayani. Sekitar 120 peserta Bakohumas Pusat yang hadir diajak untuk bersinergi dan melakukan inovasi melakukan kampanye dan diseminasi Gerakan Indonesia Melayani.
Sekitar 120 peserta Bakohumas Pusat yang hadir diajak untuk bersinergi dan melakukan inovasi melakukan kampanye dan diseminasi Gerakan Indonesia Melayani