Foto: don/HUMAS MENPANRB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo menghadiri sekaligus membuka Expo Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) 2022 di Graha Wangsa Kota Bandar Lampung, Lampung, Jumat (27/05).
Dalam arahannya, Menteri Tjahjo mengatakan peran APEKSI yang didalamnya terkait dengan pemerintahan, birokrasi, aparatur sipil negara (ASN) dan juga masyarakat, sangat penting dalam upaya membangkitkan ekonomi dengan membangun kolaborasi terukur dan konsolidatif dengan berbagai pihak, sehingga percepatan pemulihan ekonomi lebih terarah dan lebih cepat tercapai.
Hadir dalam acara tersebut, Ketua APEKSI yang juga Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana, Staf Ahli bidang Pemerintah dan Otonomi Daerah Jufri Rahman, Staf Ahli bidang Budaya Kerja Abdul Hakim, Staf Khusus Menteri bidang Pelayanan Publik dan Umum Saefudin Latief, Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol. Ino Harianto, Dandim 0410/KBL Kolonel Inf Faisol Izuddin Karimi, para wali kota se-Indonesia serta para Forkompimda Kota Bandar Lampung.