Digital Government Seminar
Joint Committee Meeting
Foto: nnd/MENPANRB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) yang diwakili oleh Deputi Bidang Kelembagaan dan Tata laksana Kementerian PANRB Nanik Murwati mengikuti kegiatan Joint Collaboration Committee Meeting di Seoul, Selasa (08/11). Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan Digital Government Cooperation Center (DGCC) Meeting.
Kegiatan diawali dengan Digital Government Seminar bersama Ministry of the Interior and Safety (MoIS) kemudian dilanjutkan dengan Joint Committee Meeting MoIS 2022.
Pertemuan ini dilakukan guna berbagi pengalaman untuk memperoleh praktik terbaik dalam implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Indonesia. Selain itu juga dilakukan pembahasan kerja sama lanjutan tahun 2023 antara Kementerian PANRB dengan MOIS terkait DGCC.
Hadir pada kesempatan tersebut, Director General of Digital Government MoIS mewakili Menteri MoIS, Mr. Suh Bo-ram; Director of Indonesia-Korea DGCC Hyo-Joong Kim; beberapa direktur terkait lainnya di MOIS; Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Koordinasi Penerapan SPBE Kementerian PANRB Cahyono Tri Birowo; Asisten Deputi Perumusan Kebijakan Sistem Kelembagaan dan Tata Laksana Kementerian PANRB Deny Isworo dan lainnya.