Foto: nan/HUMAS MENPANRB
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melalui Kedeputian bidang Pelayanan Publik mengadakan Knowledge Sharing terkait Mal Pelayanan Publik (MPP) dan Penyampaian Laporan Progres Pembangunan MPP Wilayah I di Kota Yogyakarta, D.I Yogyakarta, Selasa (22/10). Kegiatan ini dibuka oleh Asisten Deputi Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Pelayanan Publik Wilayah I Kementerian PANRB Noviana Andrina serta menghadirkan dua narasumber, yakni Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Denny Mulyadi dan konsultan Kadarsyah Tarmizi. Diskusi panel ini dimoderatori oleh Analis Kebijakan Madya Kementerian PANRB Syafrudin.
Turut hadir dalam kegiatan ini adalah Kepala Bagian Administrasi dan Pelaporan Kementerian PANRB Eko Widjanarko, Kepala Bidang Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Pelayanan Publik Wilayah I-1 Kementerian PANRB Taufiq Hidayanto, Kepala Bidang Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Pelayanan Publik Wilayah I-2 Kementerian PANRB Emida Suparti, dan para Kepala DPMPTSP Wilayah I yang sedang membangun MPP di daerahnya.