Pin It

20211014 BP2MI Lampung 1

20211014 BP2MI Lampung 3

20211014 BP2MI Lampung 1

Foto: HUMAS MENPANRB

 

Deputi bidang Pelayanan Publik Diah Natalisa melakukan kunjungan ke UPT Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Lampung yang menjadi lokus evaluasi pelayanan publik tahun 2021 yang mewakili BP2MI. Dalam kunjungan tersebut, Diah dan tim diterima oleh Sestama BP2MI Tatang Budie Utama Razak. Dalam arahannya, Diah memberikan apresiasi kepada UPTD BP2MI yang terus membenahi pelayanan publik menuju pelayanan prima. Dimunculkannya unit pelayanan yang menjadi role model seperti UPT BP2MI Lampung, bertujuan agar seluruh unit yang lain juga berupaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dengan melihat unit pelayanan yg telah masuk kategori Pelayanan Prima.

Dalam kesempatan tersebut, Tatang menyampaikan bahwa kunjungan Diah ke unit tersebut menjadi suatu kebanggaan dan pemicu semangat yang luar biasa di tengah keterbatasan yang dimiliki. Tugas berat untuk melindungi pekerja migran sebagai pahlawan devisa perlu di-support secara berkelanjutan baik moril maupun materiil. Sementara itu, Kepala UPT BP2MI Lampung Ahmad Salabi menyampaikan beberapa layanan dan inovasi unggulan diantaranya mobile service dan GenPMI (Agen PMI). Kedua inovasi ini ditujukan untuk memudahkan para pekerja migran untuk memperoleh pelayanan yang cepat, efektif, dan efisien.


Cetak   E-mail