Foto: ald/HUMAS MENPANRB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas, mengunjungi Rumah Sakit Daerah dr. Iskak Tulungagung, Jawa Timur, Selasa (18/07). Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka melihat dua inovasi terbaik asal Kabupaten Tulungagung, yakni INSTAGRAM (Instalasi Gawat Darurat Modern) dan LASKAR (Layanan Syndroma Koronaria Akut Terintegrasi).
Kunjungan yang didampingi oleh Bupati Tulungagung Maryoto Birowo tersebut bertujuan untuk melihat bagaimana kesuksesan inovasi dalam memberikan dampak kepada masyarakat.
Turut hadir dalam kunjungan ini Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB Diah Natalisa, Direktur RSUD dr. Iskak Tulungagung Supriyanto Dharmoredjo, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung Kasil Rokhmad, Staf Khusus Menteri PANRB Bidang Pelayanan Publik Wanto Sugito, Staf Khusus Menteri Bidang Inovasi Pemerintahan Eri Irawan, serta Asisten Deputi Standardisasi Pelayanan Publik dan Pelayanan Inklusif Noviana Andrina.