Polda Kalimantan Barat
Polresta Pontianak Kota
Foto: HUMAS MENPANRB
Deputi bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB Diah Natalisa melakukan audiensi dan kunjungan kerja ke Polda Kalimantan Barat yang diterima oleh Kapolda Kalbar Irjen Sigid Tri Hardijanto. Beberapa inovasi yang dimiliki Polda Kalbar diantaranya EBeS (Elektronic Borneo escort Service), yaitu sistem layanan informasi pengawalan secara online sehingga mempermudah masyarakat yang memerlukan pengawalan.
Diah mengapresiasi komitmen Polda Kalbar terhadap perbaikan layanan yang berkelanjutan untuk memberikan kepuasan dan kebahagiaan kepada masyarakat menuju pelayanan publik berkelas dunia. Diah juga menyampaikan beberapa kebijakan di bidang pelayanan publik, diantaranya standar pelayanan, evaluasi pelayanan publik, survei kepuasan masyarakat, forum konsultasi publik, LAPOR!, dan inovasi pelayanan publik.
Usai dari Polda Kalbar, kunjungan kerja dilanjutkan ke Polresta Pontianak Kota yang diterima oleh Kapolresta Kombes Leo Joko Triwibowo. Diah menyampaikan sosialisasi kebijakan dan rekomendasi hasil evaluasi pelayanan publik yang telah dilakukan. Evaluasi dilakukan dengan memperhatikan aspek-aspek kebijakan pelayanan publik, profesionalismen SDM, sarana prasarana, sistem informasi pelayanan publik (SIPP), konsultasi dan pengaduan, serta inovasi. Diharapkan Polresta Pontianak kota terus melakukan perbaikan dan berbenah melalui terobosan-terobosan dengan memperhatikan kebutuhan masyarakat (adaptif), reviu standar pelayanan dengan penyederhanaan syarat dan prosedur, penyediaan sarana prasarana penunjang yang nyaman untuk seluruh pengguna layanan sehingga memberikan layanan yang berkualitas, cepat, dan tepat.
Saat ini, gedung Polresta Pontianak sedang dalam pembangunan sebagai hibah dari Pemkot Pontianak dimana lantai dasar yang akan menjadi tempat pelayanan terpadu sebagai tindaklanjut dari Surat Direktif Kapolri untuk setiap polres/polresta/polrestabes unyuk mengintegrasikan pelayanan. Inovasi yang sudah dilakukan oleh Polresta Pontianak Kota antara lain, Women Care Day dan SKCK BERES yang hendaknya bisa memberikan kebahagiaan bagi masyarakat.