Pin It

20201228 Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI 8

20201228 Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI 8

20201228 Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI 8

20201228 Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI 8

20201228 Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI 8

20201228 Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI 8

20201228 Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI 8

20201228 Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI 8

Foto: ald/HUMAS MENPANRB

 

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo memberikan sambutan dalam acara Launching Wakaf Uang ASN Kementerian Agama RI, di Jakarta, Senin (28/12). Acara ini diselenggarakan dalam rangka melahirkan gerakan wakaf uang bagi ASN Kementerian Agama RI serta mendorong partisipasi aktif ASN untuk mengikuti Gerakan Wakaf Uang.

Menteri Tjahjo mengatakan dalam sambutannya bahwa wakaf uang ASN oleh Kementerian Agama merupakan implementasi nyata nilai dasar ASN. Nilai dasar tersebut antara lain pengabdian kepada negara dan etika yang luhur yang salah satunya dapat diwujudkan melalui wakaf. Ia juga mendukung upaya Kementerian Agama bersama Badan Wakaf Indonesia dalam memberikan pemahaman dan literasi wakaf kepada ASN dan masyarakat sehingga dapat terjadi peningkatan jumlah partisipasi umat beragama dalam berwakaf, peningkatan pengelolaan aset wakaf, dan peningkatan wakaf produktif.

Hadir secara virtual Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Turut hadir Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid, Ketua Badan Wakaf Indonesia Muhammad Nuh, Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama RI Kamaruddin Amin, Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama RI Tarmizi Tohor, Staf Khusus Menteri PANRB bidang Penanganan Antikorupsi Rakhmad Setyadi, Staf Khusus Menteri PANRB bidang Penanganan Radikalisme Tony Surya Putra, serta tamu undangan lainnya yang hadir secara virtual.


Cetak   E-mail