Foto: HUMAS MENPANRB
Deputi bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Diah Natalisa meninjau pelayanan vaksinasi di Balai Besar Pelatihan Kesehatan (BBPK) Kampus Hang Jebat, Jakarta, Kamis (02/09). Pelayanan vaksinasi dilakukan pada hari Senin hingga Sabtu pukul 07.30 sampai dengan 16.00 WIB dengan Pfizer sebagai vaksin pertama, serta Sinovac dan AstraZeneca untuk vaksin kedua.
BBPK Hang Jebat melayani vaksinasi sejak Maret 2021 dengan rata-rata 2.500 penyuntikan vaksin setiap harinya. Dalam kesempatan tersebut Diah juga melihat ruang penyimpanan vaksin Pfizer dan vaksinasi khusus wanita berhijab. Masyarakat yang ingin melakukan vaksinasi di BBPK dapat mengakses informasi lebih lanjut pada halaman website www.loket.com/event/vaksinbbpk, akun Instagram Badan PPSDM Kesehatan (@badanppsdmkes), serta akun Instagram Biro Umum Kemenkes (@biroumumkemenkes).
Turut hadir dalam kunjungan tersebut Asisten Deputi Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Pelayanan Publik II Kementerian PANRB Noviana Andrina, Plt. Kepala Badan Pengembangan dan Pemberdayaan SDM Kesehatan Kirana Pritasari, Sekretaris Badan PPSDMK Trisa Wahjuni Putri, Kepala Pusat Peningkatan Mutu SDM Kesehatan Diono Susilo, serta Kepala BBPK Jakarta Laode Musafin.