Foto: fik/HUMAS MENPANRB
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negra dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melalui unit kerja Deputi bidang Pelayanan Publik menyelenggarakan Monitoring dan Evaluasi Aplikasi Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) - Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR!), di Jakarta, Jumat (14/01).
Acara yang diselenggarakan secara hibrida ini dibuka oleh Asisten Deputi Transformasi Digital Pelayanan Publik Kementerian PANRB Yanuar Ahmad. Dalam acara tersebut dilakukan evaluasi aplikasi SP4N-LAPOR! oleh Tim Auditee, dilanjutkan dengan pembahasan terkait penyusunan surat monitoring dan evaluasi pengelolaan SP4N-LAPOR!, dan pembahasan kebutuhan pengembangan aplikasi SP4N-LAPOR!.
Turut hadir secara virtual pada kegiaran Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Kementerian PANRB Cahyono Tri Birowo, serta jajaran terkait.