Foto: don/HUMAS MENPANRB
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melaksanakan monitoring dan evaluasi Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional – Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat atau SP4N-LAPOR! pada lingkup kementerian dan lembaga, dari Jakarta, Kamis (31/03). Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan penyelenggaraan pengelolaan pengaduan yang prima dari segenap kementerian dan lembaga.
Kegiatan ini juga digunakan sebagai forum diskusi untuk mengutarakan kendala yang dihadapi setiap instansi dan mencari solusinya. Acara dibuka oleh Asisten Deputi bidang Transformasi Digital Pelayanan Publik Kementerian PANRB Yanuar Ahmad, dan dihadiri oleh Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Agung Hardjono, Kepala Keasistenan Utama Pengaduan Masyarakat Ombudsman RI Patnuaji Agus Indrarto, serta pengelola LAPOR! dari seluruh kementerian dan lembaga. Peserta hadir secara hibrida, yakni campuran daring dan luring.