Foto: HUMAS MENPANRB
Asisten Deputi Perumusan dan Koordinasi Kebijakan Reformasi Birokrasi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Agus Uji Hantara, melakukan monitoring progres evaluasi pelaksanaan reformasi birokrasi tematik pengentasan kemiskinan di Provinsi Jawa Timur, Jumat (16/09).
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan Menteri PANRB bahwa salah satu dari lima prioritas yang akan dilaksanakan adalah reformasi birokrasi (RB) pengentasan kemiskinan. Monitoring bertujuan untuk melihat sudah sejauh mana pelaksanaan RB tematik pengentasan kemiskinan di wilayah kerja Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, dan Pemerintah Kota Malang, sebagai daerah pilot project.
Pada saat diskusi, tiap daerah menunjukan banyak program unggulan dalam pengentasan kemiskinan yang sudah dilakukan. Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bappeda Provinsi Jawa Timur Kukuh Trisandi; Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Malang Dwi Rahayu; serta perwakilan Bappeda Kabupaten Banyuwangi.