Foto: clr/HUMAS MENPANRB
Sosialisasi Evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Tahun 2024 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) hari ketiga digelar secara daring, Kamis (18/07). Pada kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka pelaksanaan evaluasi SPBE kepada Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah (IPPD) tahun 2024 tersebut dilakukan tiga sesi pemapaparan materi.
Paparan pertama, Kebijakan dan Tata Kelola SPBE, disampaikan narasumber Ketua Tim Tata Kelola Sistem Elektronik Pemerintahan dan Layanan Clearance Kementerian Komunikasi dan Informatika Jusuf A Simatupang. Pada pemaparan kedua yaitu Pedoman Manajemen Pengetahuan SPBE dari Ketua Tim Implementasi Manajemen Pengetahuan SPBE Badan Riset dan Inovasi Nasional Eka Meifrina Suminarsih.
Sementara itu, pemaparan dan diskusi ketiga yaitu terkait Peningkatan Kualitas Keamanan SPBE oleh Direktur Keamanan Siber dan Sandi Pemerintah Daerah Badan Siber dan Sandi Negara Danang Jaya. Kegiatan ini ditutup oleh Analis Kebijakan Madya Kementerian PANRB Ugi Cahyo Setiono mewakili Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Koordinasi Penerapan SPBE Kementerian PANRB Cahyono Tri Birowo.