Foto: byu/clr/HUMAS MENPANRB
Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Dwi Wahyu Atmaji melantik 24 pegawai Kementerian PANRB yang dulunya menduduki jabatan administrasi menjadi Pejabat Fungsional, di kantor Kementerian PANRB, Jakarta, Kamis (23/01). Bertindak sebagai saksi pada pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini, Inspektur Kementerian PANRB Budi Prawira dan Sekretaris Deputi bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan Didid Noordiatmoko.
Bagi para pejabat fungsional yang baru dilantik, Atmaji berpesan agar senantiasa bekerja keras mengumpulkan angka kredit dalam masa transisi ini karena akan memengaruhi output organisasi. Selain itu ia juga mendorong bagian organisasi dan bagian sumber daya manusia bekerja sama merumuskan manajemen kinerja baru yang berbasis jabatan fungsional.
Turut hadir Deputi bidang Kelembagaan dan Tata Laksana Rini Widyantini, Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah Jufri Rahman, Staf Ahli bidang Budaya Kerja Teguh Widjinarko, Sekretaris Deputi bidang Kelembagaan dan Tata Laksana T. Eddy Syah Putra, Sekretaris Deputi bidang Sumber Daya Manusia Aparatur Mudzakir, Sekretaris Deputi bidang Pelayanan Publik Devi Anantha, Asisten Deputi Koordinasi Pelaksanaan, Kebijakan, dan Evaluasi Pelayanan Publik Wilayah II Jeffrey Erlan Muller, Asisten Deputi Pembinaan Integritas dan Penegakan Disiplin Sumber Daya Manusia Aparatur Bambang Dayanto Sumarsono, Kepala Biro SDM dan Umum Sri Rejeki Nawangsasih, Kepala Biro Manajemen Kinerja, Organisasi, dan Kerja sama Hidayah Azmi Nasution, Kepala Biro Hukum, Komunikasi, dan Informasi Publik Andi Rahadian, serta para pejabat dan pegawai di lingkungan Kementerian PANRB.