Foto: fik/HUMAS MENPANRB
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menggelar Rapat Pembahasan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) tentang Manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN), di Jakarta, Kamis (20/06). Dipimpin oleh Plt. Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Abdul Hakim, rapat ini dilakukan bersama Tim Independen Reformasi Birokrasi Nasional (TIRBN), akademisi, dan Komite Pengarah Reformasi Birokrasi Nasional.
Pertemuan ini bertujuan untuk menghimpun masukan dan tanggapan dari berbagai pemangku kepentingan sehingga perlu dilakukan pengayaan substansi sebagai bagian dari uji publik RPP Manajemen ASN.
Hadir pada pembahasan tersebut secara daring maupun luring, Sekretaris Kementerian PANRB Rini Widyantini, Ketua TIRBN Soni Sumarsono serta para anggota TIRBN yaitu Eva Sundari, Budi Setiyono, serta Wila Supriadi. Akademisi yang hadir yakni Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UIN Syarif Hidayatullah A. Bakir Ihsan. Turut hadir pula Sekretaris Eksekutif Komite Pengarah Reformasi Birokrasi Nasional Eko Prasojo.
Pembahasan juga dilakukan bersama Badan Kepegawaian Negara (BKN) serta Lembaga Administrasi Negara (LAN).