Foto: kar/ HUMAS MENPANRB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini menghadiri Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Kinerja atas Efektifitas Implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Nasional Tahun Anggaran 2022-2024, di Kantor Kementerian PANRB, Jakarta, Jumat (25/04/2025). LHP tersebut diserahkan langsung oleh Anggota III BPK RI Akhsanul Khaq.
Pada kesempatan tersebut, Menteri Rini mengapresiasi kinerja BPK atas hasil pemeriksaan dan rekomendasi yang diberikan kepada Kementerian PANRB serta kolaborasi yang positif antara Tim Pemeriksa di BPK dan Kementerian PANRB.
Hadir dalam acara tersebut, Wakil Menteri PANRB Purwadi Arianto, serta jajaran PPT Madya dan Pratama di lingkungan Kementerian PANRB dan BPK RI.