Foto: kar/HUMAS MENPANRB/HUMAS PCO
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini bertemu dengan Kepala Kantor Kepresidenan atau Presidential Communication Office (PCO) Hasan Nasbi, di Kantor PCO, Jakarta, Rabu (05/03/2025). Pertemuan ini membahas berbagai isu strategis, di antaranya percepatan reformasi birokrasi, manajemen SDMA melalui sistem merit, transformasi digital, dan berbagai peran Kementerian PANRB dalam mendukung program prioritas Presiden.
Turut hadir dalam pertemuan ini Wakil Menteri PANRB Purwadi Arianto; Deputi II Bidang Diseminasi dan Media Informasi PCO Noudhy Valdryno; Deputi III Bidang Koordinasi Informasi dan Evaluasi Komunikasi Fritz Edward Siregar; Juru Bicara PCO Adita Irawati; dan Staf Khusus Menteri PANRB Bidang Transformasi Digital Pandu Kartika Putra.