Foto: ald/HUMAS MENPANRB
Rapat Koordinasi Percepatan Integrasi Portal Pelayanan Publik hari kedua dilangsungkan oleh unit kerja Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), di Jakarta, Rabu (03/05). Kali ini rapat dibuka oleh Asisten Deputi Transformasi Digital Pelayanan Publik Kementerian PANRB Yanuar Ahmad dan membahas mengenai integrasi layanan tematik, yakni layanan transportasi dan layanan lintas batas negara.
Yanuar menyampaikan pengintegrasian layanan di portal pelayanan publik ini adalah untuk mendorong simplikasi layanan bagi pelaku perjalanan serta pemanfaatan pelayanan berbasis data digital untuk meminimalisasi penggunaan data dokumentasi. Layanan tematik transportasi meliputi verifikasi kelaikan kendaraan, pembelian tiket terintegrasi, pusat informasi keberangkatan, serta check point perekaman penumpang. Sedangkan dalam layanan lintas batas negara meliputi paspor, visa, pelindungan WNI, layanan haji, serta kesehatan migran. Dalam rakor hari ini juga dilaksanakan uji coba portal pelayanan publik yang telah dibangun oleh Kemenkominfo.
Hadir dalam kesempatan ini Vice President of Commercial PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Hendriawan Nur Kuncoro, Vice President of Customer Services PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Windy Andale, Kepala Biro Data, Komunikasi, dan Informasi Publik Kementerian PANRB Mohammad Averrouce, Senior Manager of Digital Airport PT Angkasa Pura II Reza Aviandri, perwakilan dari Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kementerian Perhubungan, Kementerian Hukum dan HAM, Kementerian Agama, BSSN, PT KAI, PT Garuda Indonesia, PT Pelni, Perum PPD, serta Perum DAMRI.