Dalam rangka persiapan Seminar dan Pameran Inovasi Pelayanan Publik Berbasis Open Data yang rencananya akan digelar di Kementerian PANRB Jakarta pada tanggal 22 Maret 2017, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melaksanakan Rapat Koordinasi di R. Sriwijaya, Kantor KemenPANRB, Jakarta (Selasa, 3/7). Rapat dipimpin oleh Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Pengelolaan Sistem Informasi Pelayanan Publik Dr. Imanuddin. Kegiatan seminar dan pameran ini merupakan kerja sama Kemen PANRB dengan Open Data Labs, World Wide Web Foundation, dan Open Government Indonesia (OGI) dengan dukungan Ford Foundation, dengan tema “Innovation in Public Services through Open Data: Learning from Indonesian Cross Sectoral Champions”. Acara dihadiri oleh perwakilan dari Kabupaten Batang, kota Bandung, kota Pontianak, OGI, serta Ford Foundation. (arl/ Humas MenPANRB)