Foto: byu/HUMAS MENPANRB
Unit kerja Deputi Bidang Kelembagaan dan Tata Laksana Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melaksanakan rapat pleno membahas beberapa isu strategis yang menjadi tugas dan fungsi organisasi, secara hibrida, Rabu (13/07).
Rapat yang dipimpin Deputi Bidang Kelembagaan dan Tata Laksana Nanik Murwati membahas isu yang menjadi domain diorganisasinya mulai proses bisnis, arsitektur kelembagaan, organisasi, hingga sistem kerja fleksibel. Hadir pada kesempatan tersebut Asisten Deputi Perumusan Kebijakan Sistem Kelembagaan dan Tata Laksana Deny Isworo, Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Koordinasi Penerapan SPBE Cahyono Tri Birowo, Asisten Deputi Kelembagaan dan Tata Laksana, Politik, Hukum, Keamanan dan Pemerintah Daerah Istyadi Insani, Asisten Deputi Kelembagaan dan Tata Laksana, Pembangunan Manusia, dan Kebudayaan Roro Vera, dan lainnya.