Pin It

20170118 bintek UNPSA

20170118 bintek UNPSA2

20170118 bintek UNPSA3

20170118 bintek UNPSA1

20170118 bintek UNPSA4

Foto : twi/HUMAS MENPANRB

 

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menyelenggarakan Seminar Bimbingan Teknis Keikutsertaan Inovasi Indonesia dalam United Nations Public Service Awards 2017 di kantor Kementerian PANRB, Rabu (18/01). Dalam acara yang tersebut dibuka oleh Menteri PANRB Asman Abnur, hadir antara lain Sekretaris Kementerian PANRB Dwi Wahyu Atmaji, Deputi Bidang Pelayanan Publik Diah Natalisa serta para pejabat di lingkungan Kedeputian Pelayanan Publik Kementerian PANRB. Seminar tersebut bertujuan menyiapkan inovasi Indonesia untuk berpartisipasi dalam United Nations of Public Service awards 2017. Seminar terbagi atas dua sesi, yaitu pengarahan dan diskusi kelas serta simulasi pengajuan inovasi secara online ke website UNPSA. Para peserta terdiri dari inovator beberapa Kementerian dan Lembaga, dan Pemerintah Daerah terbaik dari yang masuk TOP Inovasi Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik tahun 2014, 2015, 2016.


Cetak   E-mail