Sesi Pagi
Sesi Sore
Foto: nan/HUMAS MENPANRB
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melalui unit kerja Deputi Bidang Kelembagaan dan Tata Laksana menggelar Sosialisasi Evaluasi Anggaran Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di lingkup pemerintah daerah, di Jakarta, Selasa (30/01). Kegiatan ini sebagai tindak lanjut arahan Presiden atas percepatan transformasi digital dan keterpaduan layanan digital nasional.
Asisten Deputi Perumusan Kebijakan dan Koordinasi Penerapan SPBE Cahyono Tri Birowo menyebutkan bahwa pemerintah daerah perlu mengoptimalisasi penyusunan rencana dan anggaran SPBE yang terpadu berbasis arsitektur SPBE pemda masing-masing untuk mendukung sistem tata kelola pemerintahan yang terintegrasi. Tak hanya itu, pemda juga perlu melakukan reviu keterpaduan perencanaan dan penganggaran SPBE di daerahnya.
Acara ini dimoderatori oleh Kepala Bagian Program dan Umum pada Pusat Data dan Sistem Informasi Kemendagri Benny Kamil. Acara ini juga menghadirkan narasumber dari Kemendagri, Kemenkominfo, Kementerian PPN/Bappenas, Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, dan Pemerintah Kota Surabaya.
Hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan dari Pemprov Jawa Timur, Jawa Barat, Kalimantan Timur, Pemkab Banyuwangi, Sumedang, Penajem Paser Utara, serta Pemkot Surabaya, Bandung, dan Samarinda.