Pin It

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16

20240718 Sosialisasi Sistem Pembelajaran Terintegrasi dan Workshop Pembuatan Video Konten Pembelajaran 16
Foto: Humas Puslatbang PKASN

 

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) kembali menggelar Sosialisasi Pembelajaran dalam Platform Pembelajaran Digital, di Kabupaten Sumedang. Kegiatan ini digelar selama dua hari mulai dari Rabu (17/07) sampai Kamis (18/07) berkolaborasi dengan Pusat Pelatihan dan Pengembangan dan Pemetaan Kompetensi Aparatur Sipil Negara (Puslatbang PKASN) Lembaga Administrasi Negara (LAN) Jatinangor.

Dalam kegiatan tersebut dilakukan Workshop Pemanfaatan Ms. Powerpoint menggunakan Artificial Intelligence (AI) dalam Pembuatan Video Konten Pembelajaran. Workshop diikuti oleh ASN dari Provinsi/Kabupaten/Kota di wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta dan wilayah lainnya di Indonesia.

Plt. Asisten Deputi Manajemen Talenta dan Peningkatan Kapasitas SDM Aparatur Kementerian PANRB Agus Yudi Wicaksono menyampaikan workshop bertujuan untuk meningkatkan kompetensi ASN agar peserta dapat berperan aktif menjadi learning contributor dengan membuat konten pembelajaran dan diunggah pada Platform Digital Manajemen ASN secara berkala.

Hadir dalam acara tersebut, Kepala Puslatbang PKASN LAN Jatinangor Riyadi; Kepala Pusat Data dan Informasi LAN Muhammad Firdaus; Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Pertama Pusdiklat Keuangan Umum Kementerian Keuangan Muh. Anang Al Aziz sebagai narasumber dengan topik “Pengembangan Media Pembelajaran di Lingkungan Kementerian Keuangan”; Widyaiswara Ahli Muda Badan Riset dan Inovasi Nasional Indra Riswadinata sebagai fasilitator workshop; serta segenap peserta workshop yang hadir secara luring dan daring.


Cetak   E-mail