Foto: don/HUMAS MENPANRB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo menjadi pembicara dalam Webinar Konsultasi Publik Kebijakan Mutasi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Nasional, secara virtual, Selasa (01/09).
Dalam sambutannya, Menteri Tjahjo mengatakan mutasi JPT bertujuan untuk mengakselerasi kinerja instansi pemerintah dan mendorong pencapaian percepatan pembangunan nasional, serta sebagai jaminan pengembangan pola karier ASN pada tingkat nasional.
Acara tersebut diisi oleh Plt. Deputi bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Teguh Widjinarko, Deputi bidang Kajian dan Inovasi Manajemen Aparatur Sipil Negara Lembaga Administrasi Negara (LAN) Agus Sudrajat, Kepala Pusat Penilaian Kompetensi Aparatur Sipil Negara Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana, dan Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Akmal Malik. Turut hadir di acara tersebut Plt. Staf Ahli bidang Politik dan Hukum Kementerian PANRB Muhammad Imanuddin, Staf Khusus Menteri PANRB bidang Penanganan Antikorupsi Rakhmad Setyadi, serta Staf Khusus Menteri PANRB bidang Penanganan Radikalisme Yoyon Tony Surya Putra.