Menaker Ida Fauziah saat memberikan pernyataannya pada The 5th of The Islamic Conference of Labour Ministers di Baku, Azerbaijan, Kamis (23/11/2023)/Foto: Dok Kemnaker
Jakarta, InfoPublik - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) RI, Ida Fauziyah, menyatakan bahwa Pemerintah Indonesia siap berkolaborasi di bidang ketenagakerjaan dengan negara-negara yang tergabung dalam Organisasi Kerjasama Islam (OKI).
Menaker menyatakan hal tersebut saat memberikan pernyataannya pada The 5th of The Islamic Conference of Labour Ministers di Baku, Azerbaijan, Kamis (23/11/2023).
Menaker berpandangan, banyak bidang yang potensial untuk kolaborasi OKI di bidang ketenagakerjaan, salah satunya terkait dengan kerja layak.
"Indonesia siap berkolaborasi untuk mewujudkan kerja layak di negara-negara OKI, termasuk melalui berbagi pengalaman," ucap Menaker.
Ia menyakini bahwa melalui kerja sama dan pertukaran pandangan, konferensi ini akan menuai manfaat dan berkontribusi pada pengembangan tenaga kerja di negara-negara anggota OKI, serta meningkatkan kerja sama di antara negara-negara muslim.
Ia juga menyakini bahwa upaya tulus dari para menteri yang hadir pada forum itu akan membantu memberikan kontribusi konkret terhadap kesejahteraan umat muslim dan seluruh umat manusia.
"Sekarang saatnya untuk bertindak dan merumuskan perubahan untuk generasi masa depan dan abad berikutnya. Mari kita bekerja sama, untuk menciptakan kondisi terbaik bagi para pekerja kita di dunia saat ini," ucapnya.