Pin It

Assessment Eselon I dan II

JAKARTA – Sebanyak 21 peserta seleksi untuk pejabat eselon II dan 18 peserta untuk kandidat eselon I dalam promosi terbuka di lingkungan Kementerian PAN dan RB, yang lulus dalam test makalah dan wawancara (fit and proper test). Selanjutnya, mereka harus menjalani assessment center.

Sebanyak tujuh orang peserta seleksi untuk Eselon II, mengikuti assessment Center di Iradat Konsultan, Raden Saleh, Jakarta Pusat, pada Senin, 18 Februari 2013. Dijadwalkan  pada hari Rabu 20 Februari 2013, akan dilakukan hal yang sama terhadap peserta yang lain.  Namun tidak seluruhnya, karena ada sebagian peserta yang sudah mengikuti assessment dalam setahun terakhir.

Dalam proses Assessment Center secara umum ada 3 jenis test yang dilakukan, yakni test tertulis, presentasi dan diskusi, dan terakhir wawancara.  Dari proses tersebut diharapkan bisa menggali kompetensi para peserta, baik soft competence maupun technical competence, ujar Budi Nursusilowati, Koordinator Iradat Konsultan.

Adapun assessment untuk kandidat eselon I, akan dilaksanakan pada tanggal 27 dan 28 Februari 2013 di Lembaga Psikologi Terapan Universitas Indonesia (LPT UI). (sgt/HUMAS MENPAN-RB)