Pin It

20171110 menteri makassar5

Menteri Asman Abnur saat mengadakan pertemuan dengan stakeholder pengguna SIMASH-LH Online dari Dinas Pengelolaan Lingkungan Hidup Provinsi Sulawesi Selatan, di Makassar, Jumat (10/11)

 

MAKASSAR - Tak henti-hentinya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Asman Abnur mendorong Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk terus meningkatkan kinerja. Namun, hal ini akan sulit tercapai tanpa adanya perubahan mindset dan culture set pegawai ASN.

Untuk itu, Menteri menegaskan kepada ASN untuk mengubah budaya kerja.  "Mari kita ubah budaya kerja ASN, dan ciptakan trust masyarakat," ujarnya saat mengadakan pertemuan dengan stakeholder pengguna SIMASH-LH Online dari Dinas Pengelolaan Lingkungan Hidup Provinsi Sulawesi Selatan, di Makassar, Jumat (10/11).

Diingatkan, ASN tidak boleh mengedepankan kekuasaan dan kewenangan dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Sebab seseorang yang sudah memilih untuk menjadi pegawai ASN harus memiliki jiwa melayani, karena keberadaan pegawai memang ASN memang untuk melayani masyarakat.  

Dijelaskan juga bahwa selama ini Kementerian PANRB terus mendorong setiap instansi pemerintah untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik agar masyarakat terlayani dengan baik. Caranya, dengan mematuhi dan melaksanakan ketentuan Undang-Undang No. 25/2009 tentang Pelayanan Publik. Selain itu, Menteri juga mendorong agar inovasi pelayanan publik digelorakan di Sulawesi Selatan.

Terkait dengan inovasi yang dibuat oleh Provinsi Sulawesi Selatan, Menteri Asman menyampaikan mengapresiasi. Asman juga mendorong lahirnya inovasi-inovasi yang lain, terutama dari pemerintah kabupaten/Kota di wilayah Sulawesi Selatan. (rr/HUMAS MENPANRB)