JAKARTA – Panselnas kembali mengumumkan kelulusan tenaga honorer kategori II (K2) setelah beberapa waktu melakukan verifikasi dan validasi data honorer. Kali ini giliran K2 dari Pemerintah Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur.
Panselnas menetapkan 143 orang honorer kategori II telah dinyatakan lulus. Nama dan nomor peserta dapat dilihat pada situs resmi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) dan Badan Kepegawaian Negara (BKN) Rabu (26/03). Selain itu, media partner juga membantu mengumumkan kelulusan K2 dari Kabupaten Kutai Timur tersebut, seperti Liputan 6 dan JPNN.
Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Herman Suryatman mengingatkan, bahwa semua tenaga honorer tidak dibebankan biaya apapun dalam proses pengadaan CPNS, sesuai dengan Perka BKN nomor 9 tahun 2012. (bby/HUMAS MENPANRB)