BANDUNG. Kepala Biro Humas Kementerian Sosial, Benny Setia Nugraha menjelaskan perihal sulitnya membuat masyarakat percaya kepada pemerintah, salah satunya dalam menangani masalah social, demikian dikatakan pada acara Pertemuan Anggota Bakohumas Pusat yang digagas oleh Kementerian Sosial, di Bandung (11/06).
Untuk itu menurut Benny, peran humas pemerintah harus lebih ditingkatkan baik di pusat maupun di daerah. Humas harus berperan sebagai jendela informasi pemerintah dalam membangun tata alir informasi sehingga masyarakat bisa lebih memahami menjadi bagian dalam kehumasan di pemerintah.
Seperti halnya Program Keluarga Harapan (PKH), lebih dimaksudkan sebagai upaya membangun sistem perlindungan sosial kepada masyarakat miskin dalam rangka mempertahankan dan meningkatkan kesejahteraan sosial penduduk miskin, sekaligus sebagai upaya memotong rantai kemiskinan yang terjadi selama ini. Jadi PKH bukan merupakan kelanjutan program subsidi seperti halnya Bantuan Langsung Tunai (BLT), ujarnya pada sesi wawancara khusus saat rehat acara (Yan/ Biro Hukum dan Humas).