Ivan Aditya | Rabu, 6 Mei 2015 | 22:11 WIB
JAKARTA (KRjogja.com) - Pembubaran Deputi Bidang Sarana dan Prasarana Bappenas dalam rangka perampingan organisasi. Dengan pengurangan tersebut, maka jumlah unit eselon I di lingkungan Bappenas berkurang.
Menteri PAN RB, Yuddy Chrisnandi mengatakan bahwa penghapusan Debuti Bidang Sarana dan Prasarana berdasarkan pengajuan dari Menteri yang bersangkutan yakni Andrinof Chaniago. "Kami mendengarkan langsung pandangan Pak Adrinof, supaya sinkron,” ucapnya seperti ditulis Okzone, Rabu (06/05/2015).
Pengurangan tersebut berdasarkan surat Kementerian PAN RB bernomor B/1435/M.PAN-RB/4 yang berisi Rancangan Peraturan Presiden tentang Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional.
Sebagai informasi, keberadaan kedeputian ini sebenarnya cukup penting, mengingat membawahi seluruh perencanaan pembangunan prioritas di Pemerintahan Presiden Joko Widodo. (*)