Pin It

wamenpan puji jokowi

Sejumlah peserta ujian mengikuti uji kompetensi lelang jabatan Camat dan Lurah secara online di SMK 1 Jakarta Pusat, Sabtu (27/4/2013). Uji kompetensi tersebut diikuti sekitar 1.118 orang yang terdiri dari 328 peserta calon Camat dan 790 peserta calon Lurah. (WARTA KOTA/Adhy Kelana)TRIBUNNEWS.COM,

JAKARTA - Wakil Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara (PAN) dan Reformasi Birokrasi (RB) eko Prasodjo menilai Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo telah melakukan perubahan dengan melakukan seleksi dan promosi terbuka lurah camat di DKI Jakarta atau dikenal dengan istilah lelang jabatan.

"Yang diterapkan pak Jokowi ini sudah melakukan open carier sistem dalam pengisian jabatan camat lurah," ujar Eko Prasojo dalam Seminar Nasional Membangun Sistem Pengendalian Intern dan Reformasi Birokrasi Menuju Tata Kelola Kepemerintahan yang Baik dan Bersih di Gedung BPKP Pusat, Jalan Pramuka, Jakarta Timur, Kamis (16/5/2013).

Eko Prasojo juga memuji Joko Widodo atau akrab disapa Jokowi ini, lantaran berani mengambil langkah yang transformasional melalui lelang jabatan tersebut.Sebab, menurut Eko, tidak mudah memindahkan seseorang yang telah menjabat lama dan telah menikmati posisinya tersebut, kemudian harus kembali mempertaruhkan jabatannya bersaing dengan orang lain.

"Jadi pak Jokowi sudah melakukan hal yang tranformasional, dari biasa jadi tak biasa. Karena memang susah pindahkan orang dari comfort zone ke zona baru," ucap Eko.

Sumber: http://www.tribunnews.com/2013/05/16/wamen-pan-rb-puji-lelang-jabatan-ala-jokowi


Cetak   E-mail