Foto: rum/HUMAS MENPANRB
Deputi bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Diah Natalisa, didampingi Asisten Deputi Standardisasi Pelayanan Publik dan Pelayanan Inklusif Kementerian PANRB Noviana Andrina menerima audiensi dari Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai, di Jakarta, Jumat (21/01). Rombongan yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Serdang Bedagai Faisal Hasrimy ini bertujuan untuk melakukan konsultasi mengenai rencana penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Serdang Bedagai.
Dalam kesempatan tersebut, Diah mendorong Pemkab Serdang Bedagai untuk melakukan beragam persiapan dengan matang terkait sistem MPP. Diah juga mengingatkan Pemkab Serdang Bedagai agar pembangunan MPP dapat mempermudah masyarakat yang akan menerima pelayanan sekaligus memberikan kenyamanan sesuai dengan prinsip pelayanan prima.
Audiensi tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kab. Serdang Bedagai Reza Firmansyah, Kepala Bidang Penanaman Modal Kab. Serdang Bedagai Jefri Dwi Atlas Siregar, serta staf unit kerja Deputi bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB.