Foto: rum/HUMAS MENPANRB
Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah melakukan bimbingan terkait pembangunan Mal Pelayanan Publik (MPP), di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Jakarta, Selasa (21/01). Bimbingan itu diberikan oleh Asisten Deputi Koordinasi Pelaksanaan, Kebijakan, dan Evaluasi Pelayanan Publik Wilayah III Damayani Tyastianti. Dalam asistensi itu, Pemprov. Sulawesi Tengah dipimpin Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Sulawesi Tengah, Christina Shandra Tobondo, yang didampingi oleh Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Iklim Penanaman Modal Asrab serta Kepala Seksi Pemberdayaan Usaha Afdhaliah. Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Bidang Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Pelayanan Publik Wilayah III-2 Yusuf Kurniawan, Kepala Subbidang Penyiapan Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan Pelayanan Publik Wilayah III-1 Dede Kohar, dan Kepala Subbidang Pemantauan dan Evaluasi Kebijakan Pelayanan Publik Wilayah III-2 Yenni Afriani Maria Sitohang.