Pin It

20231011 Bertemu PM Azerbaijan

Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas bertemu Perdana Menteri Azerbaijan Ali Asadov di Baku, Azerbaijan, Selasa (10/10).

 

BAKU – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas bertemu Perdana Menteri Azerbaijan Ali Asadov di Baku, ibukota negara tersebut, Selasa (10/10). Pertemuan berlangsung penuh keakraban selama hampir 60 menit.

“Kedua negara mempunyai hubungan yang erat, baik secara historis, perdagangan, maupun langkah-langkah peningkatan pelayanan publik. Kami berharap relasi baik ini bisa terus terawat dan ditingkatkan di masa depan,” ujar Menteri Anas.

Anas menambahkan, salah satu poin yang mendapat pembahasan secara intensif adalah kerja sama dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik. “Indonesia dan Azerbaijan sama-sama menaruh perhatian besar dalam pelayanan publik. Di Indonesia, Presiden Jokowi juga terus mendorong inovasi pelayanan publik digiatkan, sehingga kinerja birokrasi benar-benar berdampak, tak lagi berorientasi input atau administrasi saja, tapi juga harus result oriented dengan dampak yang bisa langsung dirasakan rakyat, seperti penurunan kemiskinan, pengangguran, dan stunting,” beber mantan Bupati Banyuwangi tersebut.

Dirinya mengatakan, dalam hal peningkatan kualitas pelayanan publik, kedua negara saling berbagi pengalaman dan praktik terbaik. Baik perwakilan Pemerintah Indonesia maupun Azerbaijan saling berkunjung untuk melihat langsung pelayanan publik di masing-masing negara. Azerbaijan sendiri menjadi salah satu negara yang mendapat pengakuan dari PBB sebagai tempat pelayanan publik terbaik dunia. Di Azerbaijan, pusat pelayanan publik disebut sebagai ASAN Xidmat.

Adapun di Indonesia, konsep serupa dikembangkan dengan berbagai inovasi pelayanan publik, diantaranya melalui Mal Pelayanan Publik (MPP) yang kini ada di 152 kabupaten/kota. Selain itu, model ini juga sedang proses penyempurnaan sebagai MPP Digital yang telah dirintis sejumlah kabupaten/kota.

“Tadi Perdana Menteri Azerbaijan Yang Mulia Ali Asadov menyambut kami dengan baik, diiringi harapan agar kedua negara kedepan memiliki relasi yang semakin erat,” ujar mantan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) tersebut.

Selain membahas pelayanan publik, pada pertemuan ini Anas juga menyampaikan tentang perkembangan Islam di Indonesia yang salah satunya disebarkan oleh Syekh Maulana Malik Ibrahim, seorang ulama yang dalam sejumlah kajian sejarah disebut berasal dari wilayah yang kini adalah Azerbaijan. Syekh Maulana Malik Ibrahim dikenal sebagai salah seorang wali songo, tokoh penyebar Islam di Pulau Jawa. Makam Syekh Maulana Malik Ibrahim berada di Gresik, dan selalu ramai diziarahi masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Anas berkesempatan untuk menyampaikan berbagai perkembangan kemajuan Indonesia, seperti perekonomian yang stabil, program hilirisasi untuk meningkatkan nilai tambah ekonomi, peluncuran kereta cepat pertama Asia Tenggara di Indonesia, dan posisi penting Indonesia di jajaran negara anggota G-20. Tak lupa, Menteri Anas juga sempat menyampaikan salam dari Presiden Joko Widodo kepada Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev melalui Perdana Menteri Ali Asadov. (HUMAS MENPANRB)