Pin It

20221017 Hadirkan 158 Layanan Menteri Azwar Anas Akan Resmikan MPP Kabupaten Barito Kuala 2Suasana pelayanan di MPP Setara Kabupaten Barito Kuala, Kalimantan Selatan

 

BARITO KUALA – Bertambah satu lagi Mal Pelayanan Publik (MPP) di Pulau Borneo, tepatnya di Kabupaten Barito Kuala. MPP tersebut diberi nama MPP Setara Kabupaten Barito Kuala. Dinamakan Setara karena siapapun yang mengurus pelayanan di MPP berhak mendapatkan pelayanan yang sama tanpa dibedakan oleh latar belakang ras, agama, pendidikan, dan lain sebagainya.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas dijadwalkan akan meresmikan MPP Setara Kabupaten Barito Kuala, Kalimantan Selatan pada Selasa, 18 Oktober 2022. Peresmian tersebut rencananya akan turut disaksikan oleh Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor dan Bupati Barito Kuala Noormiliyani AS.

Kehadiran MPP ini menjadi bukti komitmen Pemerintah Kabupaten Barito Kuala dalam menghadirkan pelayanan publik berkualitas kepada masyarakatnya sebagai bentuk reformasi birokrasi.

20221017 Hadirkan 158 Layanan Menteri Azwar Anas Akan Resmikan MPP Kabupaten Barito Kuala 4

"Hadirnya MPP di Barito Kuala ini diharapkan dapat mendongkrak kemudahan perizinan dan akses informasi yang terpadu sehingga dapat meningkatkan investasi serta pertumbuhan ekonomi," ujar Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB Diah Natalisa, Senin (17/10).

MPP Setara Kabupaten Barito Kuala ini merupakan MPP ke-74 yang berdiri di Indonesia dan yang ke-4 di Provinsi Kalimantan Selatan. MPP di Bumi Selidah ini menyediakan 158 jenis layanan dari 17 instansi pemerintahan, swasta, dan BUMN/D yang bergabung di dalamnya.

20221017 Hadirkan 158 Layanan Menteri Azwar Anas Akan Resmikan MPP Kabupaten Barito Kuala 1

Tak hanya menjanjikan kemudahan pelayanan, MPP ini juga menyediakan fasilitas serta sarana prasarana yang memadai untuk memberikan kenyamanan kepada pengunjungnya. Beberapa diantaranya adalah mesin antrean, ruang bermain anak, pojok baca, musala, hingga balai nikah tersedia di MPP ini. Layanan inklusif juga diberikan di MPP, seperti kursi roda, toilet disabilitas, dan jalur landai.

MPP ini berlokasi di Jl. AES Nasution, Kelurahan Marabahan Kota, Kecamatan Marabahan, Barito Kuala. Masyarakat dapat berkunjung untuk mengurus layanan perizinan dan non-perizinan setiap Senin-Kamis pukul 08.00-15.30 WITA, dan hari Jumat pukul 08.00-11.00 WITA. (nan/HUMAS MENPANRB)

 

Instansi yang tergabung dalam MPP Setara Kabupaten Barito Kuala

  1. Kejaksaaan Negeri Barito Kuala
  2. Polres Barito Kuala
  3. Badan Pertanahan Nasional
  4. Pengadilan Agama
  5. Kementrian Agama
  6. Kantor Pajak Pratama Marabahan
  7. PT Taspen
  8. BPJS Ketenagakerjaan
  9. PDAM
  10. PLN
  11. Bank Kalsel
  12. Bank BRI
  13. Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kab. Barito Kuala
  14. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kab. Barito Kuala
  15. Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kab. Barito Kuala
  16. Badan Pengelolaan Pajak dan Pendapatan Daerah
  17. Samsat Marabahan