Foto: HUMAS MENPANRB
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melalui Deputi Bidang Sumber Daya Manusia Aparatur menggelar monitoring terkait pengisian jabatan Aparatur Sipil Negara (ASN) pada masa transisi Kabinet Merah Putih, di Jakarta, Jumat (29/11). Kegiatan ini dibuka oleh Plt. Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Aba Subagja.
Aba Subagja menyampaikan bahwa pengisian jabatan pada masa transisi ini sangat krusial, mengingat adanya konstruksi baru dalam sistem pemerintahan. Proses monitoring ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap instansi telah melakukan pemetaan jabatan yang jelas dan pengisian posisi yang tepat, diutamakan bagi pemangku jabatan yang berasal dari kementerian/lembaga induk.
Kegiatan monitoring ini mengundang sekretaris kementerian, sekretaris kementerian koordinator, sekretaris utama, serta perwakilan dari lembaga-lembaga baru yang turut serta dalam proses transisi pemerintahan ini.