Pin It

1. korpri 22

Yuddy Chrisnandi bertindak sebagai komandan upacara pada Pelaksanaan Peringatan HUT Korpri ke-44 di Surabaya

SURABAYA - Pelaksanaan upacara peringatan HUT Korpri Ke-44 Tahun 2015 yang diselenggarakan di Lapangan Makodam Brawijaya V, Surabaya, Senin (30/11), mendapatkan apresiasi yang sangat tinggi dari Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Korpri karena kesuksesannya. Selain itu, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Yuddy Chrisnandi juga mendapatkan pujian dari berbagai pihak.

"Pelaksanaan ini sangat sukses karena pertama kali diselenggarakan di luar Jakarta, dan Pak Menpan (Yuddy Chrisnandi) pembinaannya sangat bagus, dan memperhatikan pelaksanaan ini secara baik," ujar Ketua Umum DPN Korpri, Diah Anggraeni, usai upacara. Menurutnya, penyelenggaraan peringatan HUT Korpri Ke-44 Tahun 2015 ini sukses besar. Ini dikarenakan dukungan yang luar biasa dari Pemerintah Provinsi, Kabupaten, dan Kota di Jawa Timur yang sangat partisipatif.  "Mulai dari persiapan pada Jumat lalu, menunjukkan keseriusan yang sangat baik, bukan main. Selain itu persiapan dan koreksi oleh Pak Menpan, dari hal terkecil seperti backdrop atau background, sampai dengan pelaksanaan bisa berjalan maksimal," katanya.

Diah juga turut mengapresiasi paduan suara yang dengan semangat dan kualitasnya mampu menunjukkan penampilan maksimal yang menghibur. Khusus untuk wanita-wanita anggota paduan suara, Diah memberikan motivasi kepada mereka agar bisa mengikuti jejaknya menjadi pengurus Korpri di Jakarta dalam skala nasional. "Kami berterima kasih kepada paduan suara, walaupun dengan waktu yang terbatas, hasilnya bagus sekali. Kami, Korpri seluruhnya tidak berarti tanpa kalian semua," tutupnya. (ris/HUMAS MENPANRB)