Menteri Yuddy menyalami para petugas medis di RSUD Tanjung Pinang
TANJUNG PINANG – Saat blusukan di Tanjung Pinang, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Yuddy Chrisnandi menemukan instansi pemerintah yang menyalakan lampu di siang hari di tempat terbuka.
Hal tersebut dinilai melakukan pemborosan karena menggunakan anggaran untuk hal yang tidak memiliki manfaat. “Lampunya dipadamkan kalau memang ruangan terang. Apalagi ini di luar,” sergahnya sambil memencet saklar untuk memadamkan lampu saat meninjau pelayanan publik di Kota Tanjung Pinang, Kamis (02/06).
Selain lampu, Yuddy juga menekankan agar penggunaan pendingin udara (air condition/AC) di di ruang kerja paling dingin dengan suhu 24 derajat celcius. Menteri Yuddy meminta setiap aparatur negara memiliki kesadaran untuk melakukan penghematan.
Melalui perbuatan kecil, aparatur negara dinilai dapat membantu menghemat anggaran negara. Bukan kali ini saja, Guru Besar FISIP Universitas Nasional Jakarta ini mengingatkan untuk melakukan penghematan. Di setiap kunjungannya, Menteri Yuddy ingin memastikan kebijakan pemerintah mengenai penghematan nasional dilaksanakan secara konsisten. (rr/HUMAS MENPANRB)