JAKARTA – Setelah mengikuti ujian penulisan makalah, tujuh peserta seleksi terbuka calon pimpinan tinggi utama Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) tahun 2015, mengikuti tahapan wawancara di kantor Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Kamis (09/04).
Ketujuh kandidat dimaksud adalah Sri Hadiati Wara Kustriani (LAN), Masduki (BKN), Budhi Santoso (Bappenas), Makhdum Priyatno (LAN), Bahrul Hayat (Kemendikbud), Mohammad Syamsul Maarif (IPB), serta Bima Haria Wibisana (BKN). Adapun tim penguji yang terdiri dari Eko Prasojo sebagai Ketua, Dwi Wahyu Atmaji, Eko Sutrisno, JB. Kristiadi, Indra J. Piliang, Yuswandi A. Tumenggung, dan Setiawan Wangsaatmaja.
Pertanyaan yang diajukan mencakup strategi yang akan dilakukan bila menjadi Kepala BKN, hal apa yang mau diubah di BKN, serta kaitannya dengan Undang-Undang nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN). Tuidak sedikit pertanyaan yang dilontarkan dalam menggunakan Bahasa Inggris.
Sebelumnya, para peserta telah melalui tahapan seleksi administrasi dan menggugurkan seorang peserta, sehingga hanya tersisa tujuh orang yang bersaing untuk memperebutkan kursi Kepala BKN. Setelah dinyatakan lulus seleksi administrasi, para peserta diwajibkan mengikuti ujian penulisan makalah pada hari Selasa (24/03).
Selanjutnya peserta yang dinyatakan lulus seleksi penulisan makalah wajib mengikuti assessment di International Test Center (ITC) pada hari Kamis (02/04).
Eko Prasojo mengatakan, masyarakat yang mengetahui kegiatan seleksi terbuka ini agar dapat memberikan masukan dan informasi mengenai rekam jejak para calon kepada Panitia Seleksi melalui alamat email pansel.bkn@menpan.go.id. (bby/HUMAS MENPANRB)